Apa itu metaverse, Cara Kerja, Kelebihan dan Kekurangan Metaverse

Share:
Apa itu metaverse, Cara Kerja, Kelebihan dan Kekurangan Metaverse
Tahukah kamu bahwa Facebook sebagai salah satu platform sosial media terbesar dan terpopuler di seluruh dunia telah mengganti namanya?. Ya, Facebook di tanggal 29 Oktober 2021 lalu resmi mengubah namanya menjadi Meta platform Inc. Mereka juga hadir dengan membawa Metaverse atau ide-ide yang bisa dibilang cukup futuristik, lantas apa sih sebenarnya Metaverse itu? Metaverse adalah dunia virtual ciptaan Mark Zuckerberg. Mari kita berkenalan lebih rinci dengan karya baru Mark ini.



Apa itu Metaverse?

Metaverse adalah dunia virtual 3D yang tercipta berkat penggunaan teknologi augmented reality, virtual reality serta video yang membuat pengguna bisa merasakan hidup dalam dunia virtual. Metaverse diciptakan dengan tujuan untuk menjadi platform komunikasi yang modern dan bisa mempermudah kegiatan setiap individu dalam aktivitas kesehariannya contohnya bekerja, bersosialisasi, bermain hingga melakukan konser secara virtual.

Ide awal tentang Metaverse ini sebenarnya sudah pernah tercetus oleh seorang Neil Stephenson pada novel fiksi ilmiahnya yang berjudul "Snow Crash" di tahun 1992. Stephenson mengatakan bahwa metaverse merupakan ruang digital berbasis virtual yang menggabungkan sejumlah teknologi misalnya augmented reality Dan virtual reality.

Saat ini, tepatnya 30 tahun setelah novel snow crash diterbitkan, dunia benar-benar melihat teknologi dalam novel fiksi ilmiah tersebut terealisasikan. Sekarang Metaverse bisa diakses dengan memakai kacamata virtual reality ( contohnya Oculus atau PlayStation VR), smartphone, komputer serta konsol game.



Kegiatan yang Dapat Dilakukan Dalam Metaverse

Apa saja yang bisa kamu lakukan dalam dunia Metaverse? Tentunya kamu bisa melakukan berbagai kegiatan seperti berkomunikasi dengan pengguna lain, bermain, nonton konser bahkan melakukan pekerjaan mu, dan semua hal itu bisa kamu lakukan secara online dari mana pun dan kapan pun semau mu.

Konser Justin Bieber pada 18 November tahun lalu menjadi event besar pertama yang diselenggarakan di Metaverse. Dengan memakai motion-capture, konser ini berlangsung secara real-time dan Justin Bieber sendiri lah yang menggerakkan Avatar nya pada metaverse. Mereka yang menonton konser juga hadir secara real time sehingga mereka tetap bisa merasakan euforia layaknya menonton konser secara langsung. Menariknya lagi, penonton bisa memberikan respon berupa emoticon yang tampil saat konser berlangsung.



Cara Kerja Metaverse

Metaverse memakai teknologi virtual reality (VR) yang tercermin dari tetap adanya aktivitas terus menerus di dunia virtual meskipun penggunanya sedang tidak aktif memakainya. Metaverse juga memakai augmented reality (AR) yang menjadi penggabung antara dua dunia, yaitu dunia nyata dan dunia virtual.

Masing-masing pengguna juga mempunyai Avatar yang bisa di modifikasi sesuai seleranya. Avatar ini berfungsi untuk menampilkan diri kamu di dunia Metaverse dan pengguna lain akan melihat mu dalam bentuk Avatar ciptaan mu itu. Avatar mu juga bisa bebas kamu gerakkan ke mana saja untuk berjalan - jalan di dunia Metaverse.



Kekurangan dan Kelebihan Metaverse

Saat memakai sebuah teknologi, tentu kamu sudah paham bahwa setiap teknologi pasti memiliki keunggulan maupun kekurangan. Tergantung dari bagaimana kamu menggunakan nya. Metaverse pun seperti itu, bisa memberi mu nilai lebih sekaligus memiliki kekurangan juga.


Kelebihan:

⦿ bisa tetap melaksanakan pekerjaan dimana pun dan kapan pun.
⦿ keadaan atau hal yang awalnya biasa saja menjadi lebih menarik.
⦿ menimbulkan variasi dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
⦿ mendatangkan rasa peka terhadap seseorang mengenai perkembangan teknologi.
⦿ menambah pengalaman dalam menggunakan sebuah teknologi.


Kekurangan:

⦿ menyebabkan kecanduan, lalai, lupa waktu dan abai terhadap dunia nyata
⦿ penyebab atau sumber adanya pencurian data.
⦿ bisa mengakibatkan depresi pada pemakainya bila ternyata kehidupan di Metaverse tidak berjalan sesuai dengan yang diharapkan nya.



Ok, sekian artikel kita kali ini tentang apa itu metaverse, cara kerja dan kelebihan dan kekurangan metaverse. Semoga bermanfaat, Silahkan kasih comment, dan share sebanyak-banyaknya. Terima kasih dan sampai jumpa.

No comments

Jangan lupa kasih komentar ya!. Karena komentar kalian membantu kami menyediakan informasi yang lebih baik

Tidak boleh menyertakan link atau promosi produk saat berkomentar. Komentar tidak akan ditampilkan. Hubungi 081271449921(WA) untuk dapat menyertakan link dan promosi